...

I am strong, because I am weak...
I am beautiful, because I know my flaws...
I am a lover, because I have been afraid...
I am wise, because I have been foolish...
And I can laugh, because I’ve known sadness...
Feeds RSS
Feeds RSS

8 Sep 2010

Ini Katanya, Bedanya Suka, Sayang, dan Cinta

Just when I want to stop, something came up...

...and then, the feeling lingers on
dibilang ga boleh suka sama orang karena kasian
tapi bukannya kasian dan sayang tuh bedanya tipis
makanya kedua kata itu suka digabung: "kasih-sayang"

tapi enggak juga
katanya kedua perasaan itu bisa dibedain dengan mudah
"kalau kasian, terus orang yang kita kasihani itu menyakiti kita... rasa kasian itu bakal hilang...
tapi kalau suka beneran, kalau kita disakiti atau dikecewakan... kita tetep bakal suka sama orang itu"

setelah obrolan yang tadi itu, kebo jadi inget sama temen kebo pas kuliah yang pernah iseng2 sms kebo yang isinya perbedaan rasa suka, sayang, sama cinta... sayangnya sms itu udah kehapus... untungnya, ternyata kebo pernah nge-save postingan yang isinya hampir sama...

Well, here goes:

Suka adalah saat kamu ingin memiliki seseorang...
sayang adalah saat kamu ingin membahagiakan orang itu...
dan cinta adalah saat kamu akan berkorban untuk orang itu...

Saat kamu bersedih dan menangis maka seseorang yg 'menyukaimu' akan berkata 'sudahlah jangan menangis lagi' ...
tapi seseorang yang ‘menyayangi’ akan diam dan ikut menangis bersamamu...
dan seseorang yang ‘mencintaimu’ akan membiarkanmu menangis dan menunggumu hingga tenang lalu berkata ‘mari kita selesaikan ini bersama’ ...

Saat seseorang yg menyukaimu berada disampingmu maka dia akan bertanya ‘bolehkah aku menciummu?’ ...
tapi seseorang yg menyayangimu akan berkata ‘biarkan aku memelukmu’...
dan seseorang yg mencintaimu takkan berbicara...
dia hanya akan selalu memegang erat tanganmu seakan dia takkan mau membiarkanmu terjatuh...

Saat kamu menyukai seseorang dan seseorang itu menyakitimu maka kamu akan marah dan takkan mau lg berbicara dengannya..
tapi jika kamu menyayangi seseorang dan seseorang itu menyakitimu maka kamu akan menangis karenanya..
dan jika kamu mencintai seseorang dan seseorang itu menyakitimu maka kamu akan tersenyum walau itu pahit dan berkata ‘dia hanya belum tahu apa yg dia lakukan’ ...

Suka hanyalah keegoisan diri sendiri…
sayang adalah memberi dan menerima..
dan cinta adalah rela berkorban…

Suka hanya akan berbuat jika itu menyenangkan...
sayang berbuat karena ingin selalu ada untuknya...
dan cinta berbuat karena tak ingin membuatnya terluka tak peduli bagaimana keadaan kita...*


Gara-gara posting itu, kebo jadi mikir lagi
"well then, where do I stand...?"

*repost dr Kaskus... lupa tapinya Agan yang posting siapa, udah lama sih... (^.^)v peace

0 comments:

Posting Komentar